SMK Negeri 1 Mejayan menjadi Penjab Lokasi Automobile dan Web Technologies LKS Jatim Ke 32

lks jatim-32

Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK tidak hanya bertujuan memotivasi dan menginspirasi para pemerhati pendidikan menengah kejuruan namun juga bertujuan agar seluruh insan yang berkecimpung di dunia pendidikan dan pelatihan kejuruan semakin menyadari pentingnya mengetahui perkembangan kebutuhan keahlian atau kompetensi yang spesifik untuk memenuhi era digitalisasi dan otomasi. Peserta didik SMK yang dipersiapkan untuk siap kerja maupun siap latih dan dapat berprestasi perlu didukung, untuk tidak hanya memiliki karakter kerja yang baik namun juga memiliki kompetensi sesuai standar Nasional maupun Internasional.

Lulusan SMK harus memiliki kemampuan dasar, baik hardskill dan softskill antara lain kemampuan berkomunikasi, berpikir kritis, memecahkan masalah, berinteraksi, serta kemampuan bekerjasama secara efektif dengan pihak lain, maupun karakter yang tangguh, mandiri, bertanggung jawab, kreatif dan berjiwa wirausaha. Kegiatan LKS juga akan
memberikan peluang kepada dunia usaha dan dunia industri untuk merekrut dan mendapatkan tenaga kerja sesuai kebutuhannya.

Pelaksanaan LKS SMK Tingkat Provinsi Jawa Timur tahun 2024 dilaksanakan secara luring dan terpusat di Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Madiun. Peserta LKS merupakan delegasi yang mewakili 38 Kabupaten/Kota di seluruh wilayah Jawa Timur.

web-tech automobile

SMKN 1 Mejayan bertepatan dengan bidang Lomba Automobile dan Web Technologies yang akan di ikuti oleh 62 Peserta Automobile dan 45 Peserta Web Technologies.

SMKN 1 Mejayan sendiri mengikuti beberapa bidang lomba sebagai berikut:

  • Lomba Automobile Technology di SMKN 1 Mejayan
  • Lomba Food Technology di SMKN 3 Madiun
  • Lomba Heavy Equipment di SMKS PGRI 2 Ponorogo
  • Lomba Maintenance and Repair Motorcycle di SMKS PGRI 2 Ponorogo
  • Lomba Web Technology di SMKN 1 Mejayan
  • Lomba IT Solution for Business di SMKN 2 Madiun

Bapak Kepala Sekolah berpesan kepada siswa-siswi SMK yang akan bertanding nantinya untuk terus menempa diri. Mengeksplorasi keterampilan yang dimiliki. Tanpa adanya tempaan, kreativitas itu tidak akan muncul.

banner-ppdb